Kotabaru,KabarOnenews.com-Dalam upaya mendorong peningkatan mutu pendidikan dan daya saing pelajar di era global, Bupati Kotabaru, H. Muhammad Rusli, secara resmi mengukuhkan peserta program Sekolah Berbahasa Inggris jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat kualitas sumber daya manusia daerah, pengukuhan ini berlangsung di Aula Masjid Apung Syaidina Ja’far, Rabu (28/5/2025),
Program ini merupakan hasil kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Kotabaru dan Briton English Education, sebuah lembaga pelatihan bahasa Inggris ternama yang telah berpengalaman di tingkat nasional maupun internasional.
“Penguasaan bahasa Inggris di era globalisasi bukan lagi sekadar keterampilan tambahan, melainkan kebutuhan penting yang harus dimiliki generasi muda. Bahasa Inggris adalah jembatan untuk mengakses ilmu pengetahuan, teknologi, serta komunikasi lintas budaya dan negara,” tegas Bupati Muhammad Rusli dalam sambutannya.
Ia berharap program ini tidak hanya meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris siswa, tetapi juga membentuk karakter percaya diri, berpikiran terbuka, dan siap bersaing secara global.
“Kita ingin sekolah bahasa Inggris ini menjadi pusat pembelajaran yang berkualitas, inovatif, dan menyenangkan,” tambahnya.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kotabaru, Taufikkurrahman, menyebutkan bahwa program ini pada tahap awal melibatkan 150 peserta, terdiri dari 50 siswa SD dan 100 siswa SMP.
“Jenjang SMP menjadi prioritas utama karena kesiapan peserta dalam memahami materi lebih kompleks,” jelasnya.
Ia juga menambahkan bahwa para guru yang ditunjuk akan menjalani pelatihan intensif selama beberapa bulan bersama Briton English Education, dengan harapan mampu mentransfer pengetahuan kepada siswa secara optimal.
Direktur Briton English Education, Sirajuddin Tenri, M.Ed., M.Mgmt., menjelaskan bahwa pelatihan guru akan berlangsung dari September hingga Desember 2025, melibatkan guru-guru dengan level kompetensi berbeda, mulai dari A1 hingga B1 dan seterusnya. Pelatihan tahap kedua nantinya akan memilih calon trainer terbaik yang berkesempatan mengikuti pelatihan lanjutan di Cambridge, Inggris.
“Ini adalah upaya kami untuk mendukung Permendikbud dalam membangun kompetensi guru bahasa Inggris di daerah. Kami percaya guru adalah ujung tombak dalam menciptakan perubahan positif dalam dunia pendidikan,” ungkapnya.
Acara pengukuhan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Syairi Mukhlis, Teacher Trainer Simon G. Purser, para kepala SKPD lingkup Pemkab Kotabaru, serta ratusan guru calon peserta program.
Dengan dimulainya program ini, Kotabaru menunjukkan komitmennya dalam mencetak generasi unggul yang siap menghadapi tantangan global melalui pendidikan yang berkualitas dan berwawasan internasional.(HRB)
By; Herpani